Jejak Informasi | SAC Milan Mencoba Bangkit Dengan Alexandre Pato. triker Brazil Alexandre Pato akan tampil pertama kali untuk AC Milan setelah dimasukkan dalam skuad untuk menghadapi Lazio pada pertandingan Sabtu.
Pato telah absen sejak awal musim setelah menderita cedera otot adduktor dalam sesi pelatihan pra-musim.
Tapi pemain berusia 23 tahun itu telah berupaya untuk kembali ke kebugaran penuh dan masuk dalam 21 pemain skuad Massimiliano Allegri untuk pertandingan di Stadion Olimpiade Roma.
Sebuah pernyataan di situs klub acmilan.com mengatakan: "Sekarang pemain asal Brazil tersebut sudah fit lagi dan siap untuk berkontribusi."
Fans Milan gembira menyambut berita tersebut. Sementara pasukan Vladimir Petkovic, Lazio, memiliki lima kemenangan dalam tujuh pertandingan, Milan menempati papan tengah klasemen dengan hanya dua kali menang dan empat kali kalah.
Bencana awal musim Milan diperparah ketika mereka kalah dalam derby pekan lalu melawan Inter, tapi CEO Adriano Galliani membantah hasil itu akan membuat Allegri dipecat.
"Pertandingan terakhir Allegri untuk klub bukan melawan Lazio di Roma atau melawan Malaga (di Liga Champions), atau melawan Genoa di San Siro," kata Allegri.
Milan kembali beraksi di Eropa pada 24 Oktober dalam laga tandang Grup C melawan Malaga
0 Response to "AC Milan Mencoba Bangkit Dengan Alexandre Pato"
Post a Comment
Anda Segan Kamipun Segan
Anda Komen Kamipun Komen
Pasang Iklanmu Disini