200 Personil SAR Untuk Tempat Wisata di Yogyakarta

Jejak Informasi - 200 Personil SAR Untuk Tempat Wisata di Yogyakarta. Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Tim SAR DI Yogyakarta menurunkan 200 personel reaksi cepat untuk menjaga kondisi pergantian tahun baru di sejumlah obyek wisata Yogyakarta. "Ada 200 lebih dari personel reaksi cepat SAR yang diturunkan untuk menjaga wilayah, khususnya obyek wisata selama tahun baru," kata Kepala Bidang Kedaruratan BPBD DIY, Prasetyo. 

200 Personil SAR Untuk Tempat Wisata di Yogyakarta

200 Personil SAR Untuk Tempat Wisata di Yogyakarta. Prasetyo menambahkan, personel yang diturunkan khususnya untuk menjaga kawasan seperti tiga pantai utama di DIY dan dataran tinggi seperti gunung karena saat tahun baru selalu penuh dengan wisatawan. Pantai yang menjadi perhatian adalah Parangtritis (Bantul), Glagah (Kulonprogo), dan Baron (Gunung Kidul) yang dianggap paling banyak dikunjungi wisatawan. "Kami akan melakukan patroli di jalur wisata, terutama yang jalannya masih tidak begitu baik, seperti di jalur Yogyakarta-Wonosari (Gunung Kidul) yang cukup terjal," kata dia. Jalur beberapa obyek dataran tinggi yang menjadi pengamanan adalah jalur Suroloyo Kulonprogo, juga jalur-jalur menuju Gunung Merapi yang dipenuhi batu rawan longsor.

"Jalur pendakian Merapi tidak ditutup, tapi kami meminta tidak dilakukan pendakian dulu karena jalur Selo pun saat ini juga tak begitu baik," kata dia. Setelah kasus tersesatnya empat mahasiswa Universitas Gadjah Mada pekan lalu, tim SAR saat ini sedang mencari sejumlah jalur-jalur alternatif yang masih layak untuk pendakian. "Kami masih mencari jalur pendakian yang aman, jadi sebaiknya mendaki ke Merapi saat ini tidak dilakukan dulu," kata dia. Prsateyo mengungkapkan, untuk pengamanan di wilayah perkotaan disediakan 36 personel reaksi cepat guna mengantisipasi jika saat pergantian tahun baru terjadi bencana, seperti puting beliung dan banjir sejumlah sungai. Sedangkan untuk di tiap kabupaten kota disiagakan sekitar 30 personel reaksi cepat. Blog ini juga memberikan Informasi Harga Blackberry dan Cara Membuat Blog silahkan kunjungi Aingindra.com - Informasi Harga Blackberry Dan Cara Membuat Blog

0 Response to "200 Personil SAR Untuk Tempat Wisata di Yogyakarta"

Post a Comment

Anda Segan Kamipun Segan
Anda Komen Kamipun Komen

Pasang Iklanmu Disini